Sabtu, 05 Mei 2012

AMALAN YANG DI AJARKAN ROSULULLAH SAW. KETIKA TERBANGUN DITENGAH MALAM

        Rosulullah sholollohu alaihi wasalam bersabda:
Tidaklah seorang muslim yang tidur dalam keadaan dzikir lagi suci lalu ia terbangun ditengah malam dan memohon(berdoa) kepada Allah kebaikan dunia dan akhirat niscaya Allah akan memberikannya.
(Diriwayatkan oleh Abu Dawud no.5042 An-nasai dalam amalul-yaum wal-lailah no.805-806 Ibnu majah no.3881 dishahih kan oleh Al-albani dalam shahih abi dawud3/239)
      Dalam riwayat lain Rosulullah juga bersabda:
Barang siapa yang terbangun dimalam hari kemudian mengucapkan:
   Laailaaha illallah,wahdahu laasyarikalah lahulmulku walahul hamdu wa huwa ala kulli sya-in qadir
(tidak ada yang berhak diibadahi kecuali Allah satu-satunya,tidak ada sekutu bagi-Nya. milikNya kerajaan dan milik-Nya segala puji dan Dia maha kuasa atas segala sesuatu)
   Subahanallah,wal hamdulillah walaa ilaaha illallah wallahu akbar
(maha suci Allah, dan segala puji hanya milik Allah,dan tidak ada yang berhak diibadahi kecuali Allah dan AQllah maha besar)
   walaa hawla walaa quwwata illa billah
(dan tidak ada daya upaya(untuk melakukan ketaatan)dan tidak ada kekuatan(untuk meninggalkan kemaksiatan)kecuali dengan pertolongan Allah yang maha tinggi lagi maha agung)
lalu berkata: Allahummaghfirliy( ya Allah ampunilah aku)
 dalam riwayat lain: Robbighfirliy(ya rabb ampunilah aku)
maka(dosanya)diampuni atau berdoa maka akan diijabah doanya.
jika dia ambil wudhu lalu shalat maka shalatnya diterima.
(HR.Al-bukhari bersama fathul baarii 8/237 muslim 1/530 tirmidzi,abu dawud,ibnu majah,ahmad,ad-damiri dan lainya)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar